Mahasiswa UMBY Ini Jadi Delegasi di Indonesia Youth Exchange 2025  

Mahasiswa UMBY Ini Jadi Delegasi di Indonesia Youth Exchange 2025
Mahasiswa UMBY Ini Jadi Delegasi di Indonesia Youth Exchange 2025

Siarpedia.com, Yogyakarta – Salah satu mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi dan Multimedia, Universitas Mercu Buana Yogyakarta, Nazwa Wulan Aulia lolos sebagai delegasi Indonesia dalam “Semangat Muda Indonesia” Youth Exchange. Program ini mencakup Singapura, Malaysia dan Thailand dari 17-24 Februari 2025. Kaprodi Ilmu Komunikasi Rila Setyaningsih SKomI MSI bangga atas pencapaian mahasiswanya ini.

 

Program pertukaran pemuda ini diselenggarakan oleh Yayasan Semangat Muda Indonesia yang berkontribusi di Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif. Peserta yang mengikuti kegiatan ini harus melalui seleksi ketat hingga terpilih 87 delegasi dari berbagai daerah di Indonesia yang lolos. Para delegasi terdiri dari pelajar, mahasiswa, serta pekerja yang memiliki semangat tinggi dalam pendidikan dan pertukaran budaya.

 

Dalam program ini, peserta mengikuti International Group Conference, Volunteering Project, University Visit ke Singapore Management University dan Nanyang Technological University di Singapura, Kunjungan KBRI Malaysia, Cultural Show di Malaysia Tourism Centre, Pembelajaran Pembuatan Coklat di Harriston, Kunjungan ke Universitas Malaya dan Prince of Songkla University di Thailand, Group Conference dan Sesi Awarding.

 

Selain itu, delegasi juga melaksanakan Teaching Project bagi anak-anak Indonesia yang bersekolah di Sekolah Indonesia Singapura (SIS). “Kami mengajarkan anak-anak tentang batasan tubuh dan perlindungan diri dengan metode interaktif yang menyenangkan. Selain itu, kami juga mengenalkan budaya Pulau Jawa dan Bali melalui wayang dan permainan edukatif agar lebih menarik bagi mereka,” ujar Nazwa.

 

Baca Juga ; Dosen dan Mahasiswa UMBY Ini Ikuti International Model United Nations 2025  

 

Nazwa juga menceritakan pengalamannya selama di Sekolah Indonesia Singapura, anak-anak menyambut pembelajaran dengan antusias. Mereka aktif berpartisipasi dalam setiap sesi, terutama saat melihat pertunjukan wayang dan bermain games yang telah disiapkan oleh para delegasi. Pada sesi Awarding, terdapat delapan kelompok yang berkompetisi dalam berbagai kategori penghargaan. Kelompok Nazwa meraih Best Team 3. (*)

 

(tim siarpedia.com)

 

Tinggalkan Balasan