Praktisi Hadir Dalam Kuliah Umum Prodi THP UMBY

Siarpedia.com, Yogyakarta – Praktisi industri dari PT Rocket Chicken Indonesia hadir sebagai narasumber dalam Kuliah Dosen Tamu yang diadakan oleh Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (THP) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY). Kuliah umum dengan topik “Implementasi Jaminan Keamanan Pangan Pada Restoran Siap Saji” diadakan di Ruang Seminar Kampus 1 UMBY, Jalan Wates Km. 10 Yogyakarta, Jumat, 25/11/2022.
Dekan Fakultas Agroindustri UMBY, sekaligus Pengampu mata Kuliah Hazard Analysis and Critical Control Point (HACCP) Dr Ch. Lilis Suryani STP MP menyatakan bahwa kuliah dosen tamu dengan dosen praktisi industri bertujuan meningkatkan relevansi pembelajaran dengan kebutuhan industri dan menambah wawasan bagi mahasiswa tentang implementasi jaminan keamanan pangan pada restoran siap saji di PT Rocket Chicken.
Acara Kuliah Dosen Tamu yang diikuti oleh 55 mahasiswa program studi Teknologi Hasil Pertanian ini menghadirkan narasumber president director PT Rocket Chicken Indonesia H Nurul Atik,”
Sebagaimana disampaikan Kepala Humas UMBY Widarta SE MM, Selasa, 29 November 2022, selain itu kuliah dosen tamu juga akan ditindaklanjuti dengan kemungkinan kerjasama program magang mahasiswa. “Acara Kuliah Dosen Tamu yang diikuti oleh 55 mahasiswa program studi Teknologi Hasil Pertanian ini menghadirkan narasumber president director PT Rocket Chicken Indonesia H Nurul Atik,” ungkapnya.
H Nurul Atik menjelaskan kualitas gerai Rocket Chicken hampir sama karena mempunyai standar kualitas supply bahan dasar, khususnya daging dan bahan pendukung, standar pengolahan dan pemasakan ayam, standar display produk dan standar kadaluwarsa produk. Semua barang didistribusikan dari pusat ke gerai dalam keadaan segar dan berkualitas. Supaya memperoleh daging ayam segar, ada tim yang melakukan surveilen ke supplier.
Baca Juga ; HIMAJ UMBY Gelar Webinar Pemanfaatan Digital Marketing
Selain itu, Nurul Atik juga menceritakan awal merintis usaha Rocket Chicken. Awalnya adalah seorang office boy yang berhasil menjadi manager regional di salah satu restoran asing. Hingga akhirnya memutuskan keluar dari zona nyaman seorang manager regional, karena bercita-cita ingin membangun usaha dan memiliki karyawan sendiri. Memulai usaha Rocket Chicken pada tahun 2010 hingga saat ini mempunyai 11.000 karyawan. (*)
(tim siarpedia.com)