Rosemery UNY Juara Kontes Robot Seni Tari

Siarpedia.com, Yogyakarta – Rosemery sabet juara 1 dan Best Artistik dalam Kontes Robot Indonesia Wilayah 1 tahun 2021 pada Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI) secara daring, (23-25/9) dengan UGM sebagai tuan rumah. Kontes Robot Indonesia adalah kompetisi rancang bangun dan rekayasa robotika yang diselenggarakan Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi.
KRI wilayah 1 diikuti 58 perguruan tinggi, dengan 140 tim dibagi dalam 6 kategori. KRI memperlombakan 6 (enam) kategori yaitu Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda, Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid, Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI) dan Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI).
Baca Juga ; Seminar Nasional Multimedia Digelar FTI UMBY
Rosemery UNY terdiri dari dua buah robot humanoid kembar yang dapat menari sesuai dengan tema KRSTI tahun ini, yaitu Tari Gambyong Pareanom yang berasal dari tarian tradisional daerah Provinsi Jawa Tengah tepatnya wilayah Surakarta. Tari Gambyong Pareanom ini berhasil dibawakan dengan gerakan elok dan lemah gemulai oleh 2 robot kembar ini
“Akhirnya diputuskan untuk membuat jadwal kehadiran dan menggunakan protokol yang ketat dalam riset,”
Ketua Tim Rosemery UNY Alfirdaus Zaharda mengatakan, tim juga sempat mengalami keterhambatan pada saat riset karena terjadinya lonjakan virus corona dimana ada anggota tim yang terjangkit. “Akhirnya diputuskan untuk membuat jadwal kehadiran dan menggunakan protokol yang ketat dalam riset,” ungkap Alfirdaus Zaharda, Rabu, 29 September 2021..
Tim Rosemery UNY dengan Ketua Tim Rosemery UNY Alfirdaus Zaharda, anggota Durrotun Berliana, Fatur Sena Alwafi, Julizar Handi Wijaya, Devi Nur Latifah, La Marzan, Dotu Perangga Sakti, Burhan Dwi, Al-Fina Khusnaini, Lu`lu`ul Nabillah, Leandra Okta serta Irwan Ardiansyah dan Safitri Yuliana Utama. Dosen pembimbing Tim Rosemery UNY Herlambang Sigit Pramono MCs. (*)