Greysia Polii dkk Jalani Latihan Perdana
Greysia Polii dkk Jalani Latihan Perdana

Siarpedia.com, Finlandia – Wajah segar dan penuh semangat terpancar dari para pebulutangkis Indonesia saat menjalani sesi latihan perdana, Rabu, 23 September 2021, siang waktu setempat. Greysia Polii dkk berlatih penuh semangat di arena latihan yang disediakan panitia di Hameenkylan Liikuntahall Vantaa, agar bisa mengukir prestasi sebaik mungkin dalam perebutan Piala Sudirman, 26 September – 3 Oktober 2021. Perjalanan menuju tempat latihan hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit dengan menggunakan bus dari Hotel Skyline Airport.

 

“Lumayan untuk menjaga kebugaran tubuh setelah dua hari tidak berlatih,” 

 

Para pemain berlatih sesuai sektornya masing-masing. Di ganda putra, Hendra Setiawan, Marcus Fernaldi Gideon dan Rian Ardianto berlatih tanding tiga lawan tiga dengan Mohammad Ahsan, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian. Kemudian tanding dua lawan dua. “Lumayan untuk menjaga kebugaran tubuh setelah dua hari tidak berlatih,” kata Marcus yang usai berlatih kebugaran bersama Ginting, Jonatan, Fajar, dan Rian

 

Sebagaimana dilansir laman Persatuan  Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), pagi sebelumnya, pemain memang bisa berlatih di gim di hotel tempat menginap. Namun karena ruangannya tidak besar, tidak semua bisa berlatih bersama. Di tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting berlatih gim dengan Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito berlatih dengan pemain tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung.

 

Baca Juga ; Atlet Berprestasi, Taspen Life Beri Proteksi Ini

 

Putri Kusuma Wardani melawan Esther Nurumi Tri Wardoyo. Pada ganda putri, latih-tanding Greysia Polii bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti. Mereka bertanding melawan Apriyani Rahayu/Ribka Sugiarto. Ganda campuran Praveen Jordan berduet dengan Pitha Haningtyas Mentari berlatih tanding dengan Rinov Rivaldy yang berpartner dengan Melati Daeva Oktavianti. Variasi latihan berikutnya, Praveen atau Rinov dikeroyok tiga pemain.

 

Sementara pemain lain seperti Greysia, Apri, Ribka, Fadia, Melati, dan Pitha, memanfaatkan udara pagi yang mencapai 9 derajad celcius dengan joging di sekitar hotel yang berada di kawasan sepi. Usai latihan teknik, pada sesi sore pemain akan menjalani latihan fisik. Latihan dilakukan mulai pukul 16.00 waktu di ruangan gim hotel. “Tadi joging hanya untuk menghirup udara segar saja,” sebut Greysia. . (*)

 

Tinggalkan Balasan