HIMATEPA UMBY Bahas Manajemen Keamanan Pangan

Screanshot acara
Screanshot acara

Siarpedia.com, Bantul – Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (HIMATEPA), Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) mengadakan Webinar FSSC 22000 Version 5.1 secara virtual melalui aplikasi Zoom, karena masih dalam masa pandemi. Even ini berkerja sama dengan Catalyst Consulting. Tema yang diangkat ‘Implementing Food Safety Management System FSSC 22000 Version 5.1’.

 

Kegiatan ini dilakuakan selama 2 hari berturut-turut pada Sabtu dan Minggu, 20-21 Maret 2021. Acara dipandu oleh Arinda Putri sebagai moderator pada hari pertama, dan Puput pada hari kedua. Materi pada acara ini dibawakan oleh Naily Zulfa sebagai trainer food safety dan  Andika Prakoso STP yang merupakan Bachelor of Food Technology (IPB, UPM). Pelatihan ini diikuti 65 peserta dari berbagai instansi..

 

“Materi webinar membahas secara tuntas mengenai sistem manajemen keamanan pangan FSSC 22000 versi 5.1 mencakup update ISO 22000:2018, HACCP, ISO/TS 22002 series dan persyaratan Food Defense dan Food Fraud Prevention. Pelatihan ini juga memaparkan guidance audit internal ISO 19011:2018,” kata Ketua Panitia Nur Aisyah, sebagaimana disampaikan Kepala Humas UMBY Widarta SE MM, Senin, 22 Maret 2021.

 

Webinar ini membahas mengenai sistem manajemen kemanan pangan FSSC 22000 version 5.1 yang mencakup FSSC 22000 General Introduction, FSSC 22000 Scheme Requirement, ISO  22000:2018, ISO TS 22000 Series, PRPsbased in ISO/TS 220002-1 and ISO/TS 22002-4 for Food and Food Packaging Manufacturing, sampai Risk Control (Risk Assessment, FSQRA HACCP, TACCP, VACCP).

 

“Penyampaian materi yang menarik, serta antusias peserta yang tinggi membuat acara semakin interaktif, sehingga tidak bosan dan semangat hingga acara berakhir. Webinar FSSC 22000 Version 5.1 yang terselenggara melalui Zoom ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan peserta di bidang pangan ataupun industri makanan,”

 

“Penyampaian materi yang menarik, serta antusias peserta yang tinggi membuat acara semakin interaktif, sehingga tidak bosan dan semangat hingga acara berakhir. Webinar FSSC 22000 Version 5.1 yang terselenggara melalui Zoom ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan peserta di bidang pangan ataupun industri makanan,” kata Nur Aisyah. (*).

 

Tinggalkan Balasan