Pandemi, Siswa Alami Penyesuaian Gaya Belajar

Screanshot acara
Screanshot acara

Siarpedia.com, Bantul – Setelah dibuka seri pertama pada 17 Desember 2020, Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) kembali mengadakan webinar seri kedua. Tema yang diangkat ‘Sailing Through: Global Teaching Approaches during Covid 19 Pandemic and Beyond’.  Tampil sebagai pembicara dari UMBY, Valentina Dyah Arum Sari SPd MHum dan Capiz Sate University, Christine F Quenga PhD.

 

“Valentina Dyah Arum Sari membawakan topik tentang bagaimana modalitas dapat membantu kita mengenal siswa kita lebih baik.  Teori dan pengalaman tentang penyesuaian gaya belajar siswa dan penggunaaan teknologi di kelas online dapat membantu kelancaran pembelajaran online yang selama ini menjadi momok di berbagai kalangan,” kata Kepala Humas UMBY Widarta SE MM, Jumat, 15 Januari 2021

 

“Selama pembelajaran berlangsung, guru harus melibatkan keaktifan siswa agar mau berpendapat, berargumen, atau bahkan menyampaikan pertanyaan terkait materi pelajaran melalui pendekatan gaya belajar siswa,”

 

Menurut Valentina Dyah Arum Sari, pengajaran kreatif, mudah beradaptasi, inovatif dan mudah diterapkan serta berbasis teknologi menjadi perpaduan yang baik dalam pembelajaran online. “Selama pembelajaran berlangsung, guru harus melibatkan keaktifan siswa agar mau berpendapat, berargumen, atau bahkan menyampaikan pertanyaan terkait materi pelajaran melalui pendekatan gaya belajar siswa,” tuturnya.

 

Dalam webinar yang dibuka oleh kedua belah pihak, Wakil Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), UMBY, Agustinus Hary Setyawan SPd MA dan President of Capiz Sate University,  Dr Edith Alfon juga disampaikan beberapa platform beserta contoh-contoh materi yang sudah diterapkan untuk mendukung pembuatan materi pengajaran yang kreatif selama ini.

 

Pada masa pandemi ini, Christine F. Quenga mengemukakan bahwa pendidik dituntut untuk selalu belajar dan memikirkan cara-cara baru dalam menghadapi persoalan yang mucul dalam proses belajar mengajar secara daring seperti munculnya rasa frustasi, bosan dan tertekan dalam belajar. Untuk itu, Social-Emotional Learning (SEL) sangat dibutuhkan dalam pembelajaran online di masa new normal ini. (*)

 

Pandemi, Siswa Alami Penyesuaian Gaya Belajar
Ditag di:                

Tinggalkan Balasan