Himatepa UMBY Adakan ‘Jalan-Jalan Virtual ke Thailand’  

Screanshot webinar
Screanshot webinar

Siarpedia.com, Bantul – Himpunan Mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian (Himatepa), Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) divisi minat dan bakat mengadakan  webinar atau seminar virtual bertajuk ‘Jalan-Jalan Virtual ke Thailand’. Tema yang diangkat dalam acara kali ini adalah  ‘Becoming Millennial People with million dreams, Tips and Trick’ yang dibuka untuk umum secara daring.

 

“Kegiatan ini diikuti 50 peserta dari mahasiswa, dosen dan masyarakat umum dari berbagai universitas dan instansi. Agus Setiyoko STP MSc sebagai pembimbing dari english club Himatepa UMBY berkenan membuka acara ini. Sebagai pemateri ada Mr Agam Gumawang STP selaku awardee KKU (Khon Kaen University) Scholarship Thailand Program Master of Food Technology,” ungkap Kepala Humas UMBY Widarta SE MM, Senin, 26 Oktober 2020.

 

Dengan  dipandu oleh Maria Tresnaning Yossi Kinanti sebagai moderator, Mr Agam Gumawang menyampaikan banyak sekali tips dan trick yang dapat kita lakukan agar bisa meraih tujuan, serta apa yang perludi siapkan. Salah satunya adalah fotokopi bukti kerja sama universitas pelamar (MOU) dengan KKU (Khon Khaen University), yang merupakan salah satu syarat penting dalam pendaftaran beasiswa tersebut.

 

“Sebagai narasumber, Mr Agam Gumawang juga memberikan tips dan trick lain seperti bagaimana cara agar bisa menghemat uang ketika berkuliah diluar negeri, lalu bagaimana cara memilih kelas ketika kuliah agar tidak salah pilih kelas, kemudian tips agar bisa menghadapi culture shock.,”

 

Ketua Panitia, Devi Fitri Astuti menyampaikan narasumber memberikan materi yang sangat menarik dan menginspirasi para peserta Webinar. “Sebagai narasumber, Mr Agam Gumawang juga memberikan tips dan trick lain seperti bagaimana cara agar bisa menghemat uang ketika berkuliah diluar negeri, lalu bagaimana cara memilih kelas ketika kuliah agar tidak salah pilih kelas, kemudian tips agar bisa menghadapi culture shock.,” paparnya.

 

Menurutnya, materi yang disampaikan oleh narasumber sangat menginspirasi mahasiswa. Selain itu, antusiasme dari para peserta webinar di event kali ini lebih dari 50 peserta. Dengan presentasi menggunakan point membuat webinar ini sangat menarik. Diharapkan, dengan diadakannya webinar ini diharapkan mahasiswa dan masyarakat dapat termotivasi untuk lebih giat lagi dalam belajar, dan tidak menyerah untuk meraih impian.  (*)

 

Himatepa UMBY Adakan ‘Jalan-Jalan Virtual ke Thailand’  
Ditag di:                

Tinggalkan Balasan